Senin, 23 Mei 2011

Pemkab Balangan study banding ke Tanah Datar

ajaran tenaga kesehatan Pemkab Balangan Provinsi Kalimantan Selatan belajar tentang pelayanan ibu dan anak dalam menekan angka kematian bayi dan ibu melahirkan ke KAbupaten tanah DAtar. dikunjunginya Kabupaten TAnah DAtar, karena dinilai berhsil dalam menberikan pelayanan tersebut. sehingga apa yang diperoleh dalam study banding ini dapat menjadi acuan serta diterapkan didaerahnya. " dikunjungi Kabupaten Tanah Datar sebagai daerah tujuan study banding ini, karena dinilai berhasil dalam menberikan pelayanan terhadap ibu dan anak serta mampu menekan angka kematian balita dan ibu melahirkan, dan ini pantas untuk ditiru dan diterapkan diaerah nantinya" ungkap Kepala Dinas Kesehatan Balangan M Arifin SKM. M,KEs kepada Harian Umum Koran Padang, kamis (19/05), Kemaren, di Sela- sela kunjungan.
Rombongan yang berjumlah sebanyak 26 orang ini, mayoritas perempuan dengan profesi Bidan desa, serta turut ikut dalam rombongan Ketua tim Pengerak PKK Balangan, diterima Plt Sekda Tanah Datar Ucu Bunyamin, SE didampingi Kepala Dinas Kesehatan dr desnalita, M.Kes, di Aula Kantor Bupati. Menurut M Arifin, ini kunjungan atau study banding perdana kita tentang pelayanan kesehatan ibu dan anak, di pulau Sumatera.
pada kesempatan itu M Arifin juga memaparkan profil dan kondisi daerah, dimana Kabupaten Balangan merupakan kabupaten baru hasil pemekaran dari Kabupaten Sungai rawa pada tahun 2003 lalu, saat ini usianya baru 8 tahun, dengan 158 jumlah pemerintahan desa dan kelurahan, memiliki 1 (satu) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), dan 11 (sebelas) Puskesmas serta 1 Puskesmas rawat inap, 20 dokter umum dan Spesial, dan 110 bidan termasuk Pegawai Tidak Tetap (PTT).
Rombongan didampingi Kadis Kesehatan Desnalita meninjau langsung pelayan ibu dan anak di Puskesmas Pembantu (Pustu) Jorong Sawah Tangah Nagari Tabek Pariangan. di lokasi rombongan diterima Kepala Pustu dan melakukan dialog dengan masyarakat dan tenaga kesehatan.
Sementara itu Ucu Bunyamin merasa tersanjung dengan kunjungan ini, dan mengharapkan semoga apa yang dipelajari di Kabupaten Tanah Datar dapat menjadi acuan serta pengalaman yang berharga yang bisa berguna dalam menberikan pelayanan kesehatan di Balangan nanti. Nasrul Chaniago

Tidak ada komentar: